Senin, 20 Juli 2020

Babinsa Dampingi Warga Melaksanakan Rapid Test


KENDAL - Babinsa Koramil 12/Brangsong Kodim 0715/Kendal Serka Slamet Ipung bersama Bhabinkamtibmas melakukan pengamanan pada kegiatan rapid test yang diadakan di Desa Sidorejo, Kecamatan Brangsong, Kabupaten Kendal. Senin (20/07).

Rapid test ini dilakukan oleh tim medis dari Puskesmas Brangsong  yang bertujuan untuk mendeteksi dini warga infeksi virus Covid-19. Rapid test sendiri menggunakan sampel darah untuk mendeteksi kadar antibodi immunoglobulin terhadap virus dalam tubuh.

Dalam Kegiatan tersebut turut hadir Team puskesmas Brangsong,  Babinsa Serka Slamet Ipung,  Bhabinkamtibmas Bripka T. Saputra, Bidan desa Puji Astuti,Serta  Perangkat desa Sidorejo

Dalam kegiatannya, Serka Slamet Ipung mengatakan masa pandemi Covid-19 ini, sebagai Babinsa kami selalu bersinergi dalam kegiatan penanganan Virus Corona di wilayah binaan. Dan mendampingi Tim kesehatan serta Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Brangsong dalam melakukan rapid test warga. Guna mengetahui kondisi di wilayah dalam masalah penyebaran Virus Covid 19,” Ungkapnya.

Selain menjaga keamanan, Slamet Ipung dan Bhabinkamtibmas Bripka Saputra juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu menjalankan protokol kesehatan dan memakai masker bila bepergian ke luar rumah.

Salah seorang warga yang ikut rapid test, Imam Sutrisna (41), menyambut baik tes ini. Dengan adanya rapid test bisa diketahui mereka terpapar Covid-19 atau tidak.

Sementara itu Kapuskes Kecamatan Brangsong Puji Astuti mengucapkan terima kasih atas bantuan pengamanan dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas sehingga rapid test berjalan lancar.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar